TERKEJUT AKU sekitar jam 8.00 WIB tadi aku di telepon dari Bagian Pemerintahan Kantor Bupati Dairi, katanya hari kamis ini 30 Juli 2015 diadakan penilaian kecamatan terbaik di Kecamatan Tanah Pinem. Awalnya aku bingung dan bertanya mengapa jadwalnya begitu singkat sekali. Bayangkan saja besok hari sabtu dan minggu libur masuk kantor kemudian di hari senin ada acara open house idul fitri 1436 H di rumah dinas Bapak Wakil Bupati Dairi. Sementara aku harus siapkan ekspose Kecamatan Tanah Pinem, undangan, .dan macam lagi persiapannya. Aku kumpulkan semua staf Kantor Camat dan mempersiapkan segalanya. Bagi bagi tugas lah mencari data update 2015 dan bagi tugas persiapan lainnya. Untunglah kami sudah siap dari awal dan tidak begitu banyak lagi yang perlu di benahi terutama di kantor serta administrasi kantor. Hanya aku melihat harus beli bunga lagi karena ada bunga yang mati di halaman kantor. Minggu inilah rencana membelinya di Medan. Yakin dan optimis aja deh.. semoga menjadi yang terbaik lagi ya...
No comments :
Post a Comment