ROBERT HENDRA GINTING, AP, M.Si

Friday 18 July 2008

Sosialisasi Flu Burung

DINAS Peternakan Propinsi Sumatera Utara bekerja sama dengan Unicef di dampingi Dinas Peternakan Dairi yang sekaligus sebagai pelaksana di Dairi, melakukan sosialisasi penyakit Avian Influensa (Flu Burung), Rabu (16/7) kemarin, terhadap sebanyak 50 orang yang mewakili Guru-guru SD se Dairi di Aula Dinas Pertanian Kabupaten Dairi. Dari Dinas Peternakan menghadirkan drh Nurdin Lubis dan drh Tesra sementara dari Unicef drh Putu. Menurut Ir.Sardin Purba Kasubdis Peternakan Dairi mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk mengantisipasi atau preventif terhadap penyakit Flu Burung tersebut, untuk saat ini pesertanya adalah yang mewakili guru-guru se Dairi yang bertujuan agar para guru dapat mensosialisasikan terhadap anak-anak sekolah, sehingga melalui siswa-siswi sekolah bersama guru-guru akan memudahkan sosialisasi terhadap masyarakat dan mengingat tahun 2007 yang lalu kegiatan serupa juga telah kita lakukan terbukti sangat berdampak positif dalam mencegah penyakit tersebut. Sebagai tindak lanjut kegiatan tersebut, Dinas Pertanian melalui Sub Dinas Peternakan Dairi juga akan melakukan hal yang sama nantinya terhadap masyarakat petani, sehingga dengan perlakuan sosialisasi itu kita harapkan seluruh masyarakat Dairi dapat mengembangkan Usaha Tani peternakannya untuk mewujudkan penghasilan petani yang semakin meningkat. Ditambahkan, meskipun penyakit Avian Influensa (Flu Burung) pada tahun 2008 memang tidak ada lagi terjadi di Dairi, namun kita perlu juga mengantisipasinya dalam arti lebih baik mencegah daripada mengobati, mudah-mudahan dengan sosialisasi tersebut para petani dapat lebih mengerti dan mengetahuinya dengan baik. (Sumber:Berita Medan)

No comments :