ROBERT HENDRA GINTING, AP, M.Si

Wednesday 12 November 2008

Website Kabupaten Pakpak Bharat

Senang juga Kabupaten Pakpak Bharat kini sudah memulai membangun website www.pakpakbharatkab.go.id. Namun anggaran 250 juta seperti kubaca di media massa yang digunakan untuk membuat website, menurutku terlalu besar sekali. Aku pernah menjadi pemimppin kegiatan pembuatan website Pemerintah Kabupaten Agam www.agamkab.go.id yang meraih website terbaik 5 Indonesia menurut Majalah Info Komputer terbitan Jakarta, hanya menelan dana 80 Juta Rupiah. Disimak dari bentuk website Pemkab Pakpak Bharat, sangat sederhana sekali dan kombinasi warnanya pun termasuk biasa saja. Tadi aku udah masukin sedikit masukan di website Pakpak Bharat walaupun belum terbit karena harus menunggu web adminnya untuk diterbitkan, tapi beberapa masukan sudah ku buat... Yang terpenting mengusikku sebenarnya pada penulisan sejarah terbentuknya Kabupaten Pakpak Bharat. Sama sekali tidak disebutkan nama DR.M.P.Tumanggor - Bupati Dairi juga beberapa tokoh lainnya yang sebenarnya memainkan peran sangat besar dalam terwujudnya Kabupaten Pakpak Bharat.Sejarahnya hanya menceritakan nomor surat dan tanggalnya juga termasuk urutan ceritanya. Tentang Bupati Pakpak Bharat pertama-pun tidak tertulis di situ, jangan dilupakanlah, nanti bisa merusak sejarah.Mudah mudahan pemborongnya memahami arti pentingnya website bagi masyarakat, Pemerintah Daerah dan dunia usaha, biar di buat lebih baik. Website Dairi sendiri dalam perbaikan nih biar paten.....

No comments :